MEDAN – Menjelang keputusan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Labura terkait hasil permohonan penyelesaian sengketa yang dilaporkan Bapaslon Ahmad Rizal – Darno.
Kantor Bawaslu Sumut dipenuhi karangan bunga, Hal itu diketahui dari beberapa unggahan akun media sosial Instagram, salah satunya video dengan caption “Bawaslu Sumut dapat kiriman papan bunga, Berpesan agar Bawaslu teliti ambil keputusan”.
Dalam unggahan video itu, Perekam mengatakan “Hari ini terdapat tiga papan bunga yang dikirim dari Masyarakat Pemerhati Demokrasi, Masyarakat Pemerhati Pemilu, dan dari warga +62 Netizen,” sebut pria dalam video tersebut.
“Adapun papan bunganya berisi tentang Bawaslu Labura dan Bawaslu Sumut yang dianggap harus teliti dalam mengambil keputusannya,” pinta pria perekam video tersebut.
Dibagian lain, Dari pantauan awak media di lokasi terdapat 3 papan bunga bertuliskan. Sengketa Pilkada Labura tak selesai Bawaslu Sumut diminta atensinya
Kemudian, Bawaslu Labura harus teliti dan hati-hati dalam mengambil keputusan, Dari : Masyarakat Pemerhati Demokrasi.
Sementara papan bunga atas nama netizen dan masyarakat +62 juga ikut berkomentar dengan sebuah pantun. “Batang sagu dicampur pepaya, pepaya ditanam diatas tanah Bawaslu Labura hati-hati mengambil keputusannya nanti masyarakat resah dan tidak percaya”Dari : warga +62 / Netizen.
Ketika hal tersebut ditanyakan kepada Kordiv Humas Datin Bawaslu Sumut, Saut Boangmanalu, Ia enggan untuk menjawab dan terkesan mengelak dengan pertanyaaan wartawan.
“Video apa itu bang,” tanya Kordiv Humas Bawaslu Sumut, melalui pesan WhatsAppnya, Jumat (11/10/2024).
Hingga berita ini terbit, belum didapatkan keterangan tentang siapa pengirim papan bunga tersebut.(Sulaiman Sitorus)