Labuhanbatu – waspadanews.tv – Menyahuti program Pemkab Labuhanbatu tentang pentingnya penghijauan di lingkungan sekolah, guru, orang tua murid beserta siswa menggelar kegiatan penanaman pohon buah-buahan dikomplek sekolah SD Negeri 05 Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara.
Terlihat para guru dan orang tua serta para siswa antusias dalam melaksanakan penanaman pohon di komplek sekolah SD Negeri 05, belasan pohon ditanam berupa pohon mangga, mentoa dan pohon rambutan, penanaman pohon ini ditandai dengan penyerahan secara simbolis sebatang pohon dari orang tua murid kepada kepala sekolah.
Arif seorang siswa, menyampaikan rasa kegembiraannya ikut serta dalam pelaksanaan penanaman pohon dan tanaman sayuran yang ditanam nantinya akan di jual atau dikonsumsi.
Sumarni selaku Kepala Sekolah, menyebutkan kegiatan penanaman pohon ini sebagai memenuhi himbauan Bupati agar dilingkungan sekolah ditanam pohon pelindung serta pohon buah-buahan yang kelak buahnya bisa bermanfaat bagi sekolah.
Hal yang sama disampaikan Muhammad Syahbani selaku salah seorang orang tua murid, mengapresiasi kegiatan penanaman pohon yang dilakukan sekolah semoga kegiatan ini bisa bermanfaat untuk keindahan sekolah serta bisa menjadi tempat anak-anak berlindung ketika hari panas.
Selain menanam pohon sekolah juga melakukan pembibitan dan penanaman sayur mayur untuk memberikan pembelajaran kepada anak didik. (Husin Mubarok)
Kunjungi Channel YouTube Waspada News Tv & mantan Wartawan Untuk Berita Menarik Lainnya.