Ular Phyton Batik Sepanjang 4 Meter Dievakuasi Dari Toko Sepatu

Mesti Baca

Tebing Tinggi – Ular phyton batik sepanjang empat meter masuk ke toko sepatu di Jalan Suprapto, Kelurahan Pasar Gambir, Tebing Tinggi, Sumatera Utara, untuk menangkap ular phyton warga terpaksa memanggil petugas pemadam kebakaran dan penyelamatan Kota Tebing Tinggi.

Petugas pemadam kebakaran dan penyelamatan Kota Tebing Tinggi berhasil menangkap dan mengevakuasi ular phyton jenis batik sepanjang empat meter yang masuk ke toko sepatu di Jalan Suprapto, Kelurahan Pasar Gambir, walau petugas damkar sempat kesulitan menangkap ular phyton yang memberikan perlawanan namun akhirnya petugas berhasil menangkap ular phyton dan mengevakuasinya dari dalam toko sepatu.

Inilah detik-detik petugas damkar dan penyelamatan Kota Tebing Tinggi mencari keberadaan ular phyton di dalam toko sepatu, petugas sempat menyisir sejumlah ruangan dan menyingkirkan kotak sepatu tempat diduga lokasi persembunyian ular phyton.

Dalam penyisiran petugas menemukan ular phyton sepanjang empat meter yang bersembunyi di balik tumpukan kotak sepatu, dengan sigap petugas damkar dan penyelamatan Kota Tebing Tinggi langsung melakukan penangkapan dan berhasil mengevakuasi ular phyton dari dalam toko sepatu.

Menurut Nanda Aulia petugas damkar, tidak ada kendala serius dalam penangkapan ular phyton, petugas hanya kesulitan dalam pencarian keberadaan ular phyton yang bersembunyi di balik kotak sepatu, saat dilakukan penangkapan ular sempat melawan namun berhasil ditangkap dan dievakuasi dari dalam toko.

Usai dilakukan penangkapan, ular phyton jenis batik kemudian dievakuasi dan dibawa ke kantor damkar Kota Tebing Tinggi dan selanjutnya akan dilepasliarkan ke habitat aslinya di tempat yang lebih aman.

Kunjungi Channel YouTube Waspada News TV Untuk Berita Menarik Lainnya.

Block title

- Advertisement - spot_img

Leave a Reply

- Advertisement - spot_img

Berita Baru

Discover more from WASPADANEWS.TV

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading