Badan Meteorologi, Klimatologi Dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini Tsunami setelah gempa bumi magnitudo 7,9 mengguncang Laut Banda, Maluku, Selasa (10/1/2023).
Getaran gempa Maluku dirasakan hingga ke NTT, Papua dan Australia.
Pascagempa tersebut, BMKG mengeluarkan peringatan dini Tsunami.
Namun, beberapa saat kemudia BMKG mencabut peringatan dini Tsunami.
Hal ini disampaikan BMKG melalui akun twitter resminya.
“Peringatan dini Tsunami yang disebabkan gempa magnitudo: 7,5, 10-Jan-23 00:47:33 Wib dinyatakan telah berakhir,”.
Peringatan dini Tsunami tersebut berlaku untuk wilayah Maluku dan Sulawesi Tenggara.
Kunjungi Channel YouTube Waspada News TV Untuk Berita Menarik Lainnya.