Rumah toko berlantai empat tempat usaha dagang dan gudang penyimpanan sandal karet serta sepatu di Kota Medan Sumatera Utara pada Selasa siang terbakar dua orang mengalami luka bakar.
Diduga hubungan arus pendek listrik rumah toko berlantai empat yang dijadikan usaha dagang dan gudang penyimpanan sandal karet serta sepatu di Jalan Sutomo Medan ludes terbakar, kepulan asap tebal sempat membuat petugas pemadam kebakaran kesulitan memadamkan api dua orang mengalami luka bakar.
Kobaran api pertama kali terlihat warga dari lantai dua bangunan ruko yang dijadikan tempat penyimpanan sandal banyaknya material berbahan karet yang mudah terbakar membuat api terus membesar dan mengeluarkan gumpalan asap tebal dan meluluhlantakan seluruh bangunan ruko.
Tiga belas unit mobil pemadam kebakaran milik pemerintah Kota Medan dikerahkan ke lokasi kebakaran untuk memadamkan api, petugas Damkar juga menurunkan mobil tangga untuk menjangkau titik api yang berada di lantai empat ruko.
Dua jam kemudian petugas pemadam kebakaran baru berhasil memadamkan api tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut namun dua orang terkena luka bakar dan kini telah dirawat di rumah sakit terdekat.
Menurut Kasi Komunikasi Damkar Medan Lawrensius Manurung, Damkar Medan mengerahkan tiga belas mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api petugas sempat kesulitan memadamkan api dikarenakan bahan material yang terbakar menimbulkan asap tebal sehingga beresiko yang memasuki lokasi lantai yang terbakar, ada dua korban mengalami luka bakar dan telah di evakuasi ke rumah sakit terdekat.
Petugas Kepolisian Resor Kota Besar Medan kini masih melakukan penyelidikan penyebab pasti terjadinya kebakaran dengan melakukan olah tempat kejadian perkara serta meminta keterangan para saksi, kerugian materil akibat kebakaran tersebut diperkirakan mencapai milyaran rupiah.
Kunjungi Channel YouTube Waspada News TV Untuk Berita Menarik Lainnya.