Tolak Kepala Lingkungan Camat Medan Belawan Didemo

Mesti Baca

Puluhan warga yang terdiri dari tiga kelurahan di kawasan kecamatan Medan Belawan kota Medan Sumatera Utara Senin siang menggeruduk kantor camat Medan Belawan warga menolak kepala lingkungan terpilih karena diduga menipu warga.

Puluhan masyarakat yang berasal dari tiga kelurahan yakni kelurahan Belawan I, kelurahan Bahari dan kelurahan Bahagia, Senin siang menggeruduk kantor camat Medan Belawan memprotes kepala lingkungan terpilih.

Warga yang melakukan protes terdiri dari warga lingkungan 7 kelurahan Belawan I, lingkungan 12 kelurahan Belawan Bahari dan lingkungan 9 kelurahan Bahagia kota Medan.

Warga meminta camat Medan Belawan mengevaluasi dan membatalkan pengangkatan kepala lingkungan terpilih karena diduga melakukan kecurangan karena menipu warga dengan meminta KTP untuk mendapatkan bantuan.

Selain itu warga juga menilai kepala lingkungan yang terpilih tidak mampu bekerja dengan baik karena lingkungan masyarakat yang rawan tindak kriminal bahkan tawuran antar remaja yang sering meresahkan masyarakat.

Sementara itu camat Medan Belawan Subhan Fajri Harahap mengatakan kepala lingkungan terpilih tidak dapat dicopot begitu saja harus sesuai dengan prosedur, namun kepala lingkungan terpilih akan dipantau kinerjanya jika dalam 3 bulan tidak mampu melayani masyarakat maka akan diberi sanksi hingga diganti.

Meski tidak mendapatkan apa yang warga inginkan warga membubarkan diri dan kembali kerumah masing-masing.

Kunjungi Channel YouTube Waspada News TV Untuk Berita Menarik Lainnya.

Block title

- Advertisement - spot_img

Leave a Reply

- Advertisement - spot_img

Berita Baru

Discover more from WASPADANEWS.TV

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading