Eksekusi Lahan Jalan Tol Ricuh

Mesti Baca

Sejumlah warga pemilik lahan yang akan dijadikan jalan tol mengamuk dan histeris, mereka menolak eksekusi yang dilakukan Pengadilan Negeri Sei Rampah, karena ganti rugi yang diberikan sangat murah.

Teriakan histeris dan jeritan mewarnai eksekusi jalan tol Tebing Tinggi – Indrapura di kabupaten Serdang Bedagai. Warga berusaha menghentikan kegiatan alat-alat yang meratakan tanah, warga tidak terima putusan ganti rugi yang nilainya sangat tidak sesuai. Puluhan petugas Kepolisian terpaksa menarik warga yang berupaya menghalangi alat berat, sambil menangis warga meminta kepada presiden Jokowi untuk meninjau kembali harga tanah yang diterima warga, karena tidak sesuai dengan harga pasaran.

Kericuhan mereda setelah Kapolres Tebing Tinggi tiba dan memberikan arahan kepada warga. Muhammad Sofyan salah seorang pemilik lahan mengungkapkan lahan mereka hanya diharga 78.000 Rupiah per meter per seginya. Sementara ada lahan persis di sebelahnya dihargai 800.000 per meter.

“Kami tidak menerima pembayaran ganti rugi yang dulu ketika sosialisasi pada tahun 2017 oleh BPN Propinsi bahwa tanah kami akan dibayar dengan ganti rugi 4 kali lipat harga pasaran dan perlu kami sampaikan pada hari ini, harganya per meter 1 juta, jadi seharusnya dibayar 4 kali lipat / 1 meter itu 4 juta, tapi hari ini tanah kami dibayar hanya 78.000 per meter.

Jadi kami mengharapkan kepada bapak Presiden kami yang terhormat, bapak Joko Widodo untuk meninjau kembali pembebasan lahan trayek tol Tebing Tinggi – Indrapura ini, khususnya di desa Penggalanan dan desa Binjai ini.”

Muhammad Sofyan – Pemilik Tanah

Sementara juru sita Pengadilan Negeri Sei Rampah menghimbau warga yang keberatan untuk mengajukan gugatan ke pengadilan agar masalah ini dapat teratasi dengan seadil-adilnya.


Tim gabungan dari Satuan Narkoba Polres Binjai, TNI, BNN dan Satpol PP melakukan penggerebekan barak narkoba di Desa Namoukur Utara Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Aksi kejar-kejaran antara petugas dan terduga pelaku mewarnai penggrebekan barak narkoba di Desa Namoukur Utara Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat Rabu sore (09/02/2022).

Satu persatu barak narkoba yang ada di lokasi tidak luput dari penggeledahan oleh petugas, tujuh orang diduga sebagai pelaku penyalahgunaan narkoba berhasil diamankan, satunya masih berstatus pelajar.

waspadanews.tv

Petugas juga mengamankan narkoba jenis Ganja dan Sabu Sabu berikut alat hisap atau bong. Kasat Narkoba Polres Binjai AKP Firman Imanuel mengatakan penggrebekan ini dilakukan setelah adanya informasi masyarakat yang resah dengan keberadaan barak – barak narkoba di kawasan tersebut.

Penggerebekan barak narkoba di Desa Namoukur Utara
Penggerebekan barak narkoba di Desa Namoukur Utara

“Dapat kami sampaikan adanya laporan masyarakat yang mana ada barak di Namoukur Utara, jadi kita langsung sikapi, kita buat tim kordinasi dengan baik kesbang, satpol PP, TNI, POM/PM, semua kita kordinasi dengan kita bergerak, bergerak ke sana langsung ke TKP kita amankan benar laporan itu benar adanya ada barang.

Ya langsung kita amankan 7 orang, adapun kita amankan pertama Sabu-sabu, Ganja, Firek, Bong dan yang lainnya.” AKP Firman Imanuel – Kasat Narkoba Polres Binjai.

Ketujuh tersangka yang diamankan bersama barang bukti kemudian dibawa ke Polres Binjai untuk pemeriksaan lebih lanjut.


Kekerasan yang dilakukan seorang ayah tiri terhadap anaknya di Kecamatan Medan Labuhan viral di media sosial.

Penganiayaan ayah tiri terhadap anaknya yang masih balita yang viral di media sosial, terjadi di Kecamatan Medan Labuhan.

Korban berinisial AZ (4,5 tahun) mengalami pembengkakan pada pelipis mata sebelah kiri dan bekas gigitan, diduga penganiayaan ini dilakukan oleh “AS” sang ayah tiri AZ.

Menurut penuturan ibu korban Zumaidah saat pulang ke rumah ia mendapati anaknya pingsan, korban kemudian dibawa ke rumah sakit, diduga pelaku sudah sering menganiaya anak tirinya tersebut.

Kasus penganiayaan balita ini sudah dilaporkan ke polisi, Zumaidah berharap pelaku segera ditangkap.

Block title

- Advertisement - spot_img

Leave a Reply

- Advertisement - spot_img

Berita Baru

Discover more from WASPADANEWS.TV

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading