“Assalamualaikum warahamatullahi wabarakatuh
*****
Selamat siang, salam sejahtera untuk kita semua.
Dari lokasi Hari Pers Nasional di Kendari Sulawesi Tenggara, saya Andi Panjaitan – Sekretaris PWI Lampung mengucapkan:
Selamat atas terbitnya Waspada News Televisi di Sumatera Utara,
Andi Syahputra Panjaitan – Sekretaris PWI Lampung
semoga mampu memberi hasanah baru dalam dunia jurnalistrik dan mampu mencerdaskan anak bangsa melalui pemberitaan-pemberitaan yang positif.
Sukses Selalu.”
“Kami dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan Kabupaten Deli Serdang, Saya Heriansyah Siregar selaku Kepala Dinas, mengucapkan:
Selamat atas launching Waspada News TV,
Heriansyah Siregar, ST, MT – Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Deli Serdang
Semoga dapat menjadi tontonan dan dapat menjadi edukasi bagi masyarakat.
Selamat dan Sukses.”
Mencoba membobol kunci kontak sepeda motor, pria berbadan tegap menjadi bulan-bulanan massa di Marelan Raya Kelurahan Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan.
Pria berinisial “F”, mengaku warga Medan Petisah, minggu malam diamuk massa, saat tertangkap hendak mencuri sepeda motor, milik pegawai barber shop, beruntung sejumlah petugas kepolisian dari Polsek Medan Labuhan, yang sedang melakukan patroli, segera mengamankan “F”.
Pemilik sepeda motor, Narsis Azizi mengatakan, pelaku hendak membobol kunci kontak motornya, saat dirinya sedang melayani pelanggan.
Melihat motornya hendak dibawa kabur, korban langsung mengejar dan menendang pelaku dan menangkapnya.
waspadanews.tv
Warga yang melihat kejadian itu langsung menghakimi pelaku.
Petugas dari polsek medan labuhan, langsung membawa pelaku untuk proses hukum selanjutnya.
Wakil Menteri Hukum dan HAM Edward Omar Sharief melakukan peninjauan ke Rumah Tahanan Kelas I Labuhan Deli di Medan.
Rutan tersebut saat ini menampung 1.500 warga binaan atau 300% dari kapasitas maksimal.
Dalam kunjungannya ke Rutan Labuhan Deli, Wamen Kumham meninjau seluruh blok penghuni warga binaan yang saat ini mencapai 1.500 orang, atau 3 kali lipat dari kapasitas maksimal yang hanya 500 orang.
Hampir 80% penghuni adalah mereka yang terlibat kasus narkoba, Edwar Omar Syarif mengakui jumlah warga binaan di Rutan Kelas I Labuhan Deli sudah overkapasitas. Pihaknya akan melakukan relokasi ke tempat lebih besar karena kondisinya sudah tidak layak bagi warga binaan.
“Harapannya adalah harus dilakukan relokasi karena boleh dikatakan antara kapasitas dan jumlah penghuni itu sudah over*** lebih dari 300% dan keadaannya cukup memprihatinkan
Edward Omar Sharief Hiarie – Wamenkumham RI
sehingga memang kita harus mencari tempat yang lebih besar sehingga keadaan Rutan bisa lebih manusiawi. Tadi saya lihat sendiri bagaimana padatnya hunian di dalam.” Edward Omar Sharief Hiarie – Wamenkumham RI
Dengan rencana merelokasi Rutan Labuhan Deli diharapkan bisa memberikan kelegaan bagi warga binaan sekaligus petugas Rutan, disisi lain juga bisa menekan angka kerusuhan yang acap terjadi di lingkungan Rumah Tahanan ini.